BeritaHits.id - Heboh di media sosial (Medsos) soal ibu-ibu yang mendapat perlakuan tidak menyenangkan saat hendak salat di Masjid At-Thohir. Perempuan ini mengaku dilarang masuk oleh pengurus masjid karena perkara dirinya tak berhijab.
Namun sebuah rekaman CCTV masjid setempat membantah tudingan ibu-ibu yang videonya viral setelah diunggah lewat akun TikTok @etibudy01.
Rekaman CCTV yang dibagikan akun Instagram dengan nama pengguna @kabarnegri justru menunjukan fakta sebaliknya.
Semula, emak-emak berpakaian putih ini terlihat masuk ke dalam masjid bersama seorang pria paruh baya yang diduga adalah pengurus masjid. Tidak ada gerak-gerik aneh yang menunjukan pengurus tersebut mengusir si ibu.
Baca Juga:Bhayangkari Viral, Minta Ferdy Sambo Dibebaskan
Berikutnya pada rekaman CCTV, sang ibu ternyata bukanlah diusir oleh pengurus melainkan mendapat isyarat dari salah satu pengunjung yang berjalan berlawanan dengan dirinya menuju keluar masjid.
Pengunjung baju koko putih itu tampak menginsyafkan soal hijab kepada ibu tersebut, menggunakan tangan. Momen tersebut hanya berlangsung hitungan detik.
Tidak ada percakapan khusus antara mereka. Kemudian sang ibu memilih keluar sendiri dari masjid mengurungkan niatnya salat di masjid. Sementara pengurus masjid yang bersamanya masuk ke dalam.
Berdasarkan rekaman video CCTV ini, tudingan ibu bahwa pengurus masjid mengusir jamaah akibat tidak memakai hijab terbukti tidak benar.
Seperti diketahui, seorang wanita curhat di media sosial lantaran dilarang masuk ke Masjid At Thohir karena tidak memakai jilbab. Wanita yang belum diketahui identitasnya ini mengaku telah berpakaian sopan. Namun dirinya hanya tidak memakai jilbab.
"Aduh orang-orang zaman sekarang itu sudah benar-benar keterlaluan jadi polisi, polisi agama buat sesama muslim. Aduh keterlaluan banget ya, kudu diviralkan nih," katanya.
Komentar Warganet
"Padahal si bapak mengingatkan akan hal yang baik tapi dituduh ini dan itu oleh si ibu," kata neter.
"Buibu baperan," cuit komentar warganet pada unggahan.
"Apakah ini strategi menaikan elektabilitas yang disebut?," tanya netizen.
"Siapakah Suami dari Ibu ini," tutur warga lokal.