Beberapa ahli berpendapat bahwa, cara pengobatan seperti ini tidak dianjurkan untuk mengobati sakit telinga menggunakan bawang putih.
Justru untuk mengobati infeksi pada telinga penggunaannya tidak boleh secara langsung dioleskan atau dimakan mentah beberapa siung.
Bawang putih ini bisa digunakan dalam bentuk ekstrak sehingga dapat digunakan sebagai obat tetes telinga.
Seorang warga di China pernah mencoba mengobati sakit telinga yang dideritanya dengan memasukkan beberapa siung bawang putih ke telinganya. Fakta yang terjadi ternyata sakitnya semakin parah. Beberapa siung bawang putih ditemukan membusuk di dalam saluran telinganya.
Kesimpulan
Kabar mengenai meletakkan bawang putih di telinga bisa menyembuhkan sakit kepala dan sakit telinga merupakan informasi yang tidak benar, sehingga hal tersebut masuk dalam kategori informasi salah.
6 Cara Mengatasi Sakit Kepala secara Sederhana Tanpa Minum Obat
Sebenarnya cara mengatasi sakit kepala harus disesuaikan dengan penyebab yang memicunya. Beberapa cara mengatasi yang sederhana dan efektif untuk sakit kepala ringan, misalnya seperti di bawah ini!
1. Minum Air Putih
Baca Juga:Kenali Gejala Empty Sella Syndrome: Penyakit Langka yang Menyerang Otak
Idealnya tubuh manusia bisa bekerja optimal dengan kadar cairan yang cukup. Sakit kepala, atau pusing, bisa jadi karena tubuh kekurangan cairan. Maka untuk mengatasinya, tingkatkan konsumsi air putih Anda.