BeritaHits.id - Sebuah unggah video TikTok memperlihatkan seorang perempuan dalam keadaan hamil besar, kemudian melahirkan 9 bayi sekaligus.
Pada unggahan ini, terlihat juga 9 bayi yang baru lahir dibaringkan dalam satu tempat tidur.
"Mashallah...ibu yg kuat.melahirkan anak kembar 9 orang," tulis keterangan pada postingan video dikutip Beritahits.id pada Rabu, (14/9/2022).
Video tersebut sudah ditonton lebih dari 4 ribu kali sejak diposting pada 3 hari yang lalu sebelum artikel ini ditulis. Benarkah perempuan tersebut melahirkan 9 bayi kembar sekaligus?
Baca Juga:Polisi Kejar Pembakar Bayi di Kota Makassar
Berdasarkan penelusuran Beritahits.id, konten video yang beredar tersebut tidak benar atau hoax.
Penjelas
Perempuan pada video dengan durasi 24 detik itu ternyata tidak sedang hamil bayi meski perutnya membesar seperti mengandung anak. Perempuan itu bernama Huang Guoxian yang berasal dari Desa Dazhi, Kota Songqi.
Dilansir dari laman Harian Mertopolis Guizhou, dia didiagnosa menderita sirosis hati, cairan di rongga perut dan tumor ovarium sehingga menyebabkan perutnya terus membengkak secara tidak wajar.
Huang Guoxian mengatakan bahwa perutnya dulunya rata, tetapi hanya dalam 2 tahun, dia tumbuh menjadi bola raksasa. Awalnya, dia hanya merasakan sakit, dan pergi ke klinik untuk meresepkan obat, tetapi tidak berhasil. Perutnya juga tidak sakit tapi terus membesar.
Baca Juga:Bayi Laki-laki Ditemukan Dekat Pohon Sagu di Mentawai, Tali Pusar Masih Terpasang
Penyakit Huang Guoxian telah menarik perhatian pemerintah setempat dan orang-orang yang peduli. Dia berkata bahwa baik pemerintah dan orang-orang yang peduli telah menyumbangkan uang untuknya, dan dia menuliskan nama-nama pendonor satu per satu, berharap untuk pergi bekerja dan mengembalikan uang itu kepada orang-orang baik setelah dia sembuh.
Kesimpulan
Video TikTok yang memperlihatkan perempuan melahirkan 9 bayi sekaligus adalah konten keliru.