Berdasarkan keterangan, lokasi penjual hewan anak monyet dan beruk tersebut berada di Jatinegara, Jakarta Timur.
Tayangan itu seketika ramai dan warganet mengaku kasihan hingga miris melihat kondisi hewan-hewan tersebut.
Mereka pun meninggalkan beragam tanggapan di kolom komentar.
"Kalau saya banyak duit mau diborong satu toko, akan dikembalikan ke habitatnya. Banyak manusia akan tetapi sudah hilang rasa jadi manusia itu sendiri," tulis @aka***.
Baca Juga:Sinopsis Film Kalian Pantas Mati, Hasil Remake Film Korea Mourning Grave
"Kalau benar, kenapa bisa dibiarkan seperti ini dari dinas terkait? Apalagi itu lokasinya jelas. Tolong selamatkan mereka segera kembalikan ke habitat aslinya!!" ungkap @fi.r***.
"Tega banget nyari duit sampai segitunya bang," imbuh @ant***.
"Laporin lah, itu kah udah termasuk satwa yang dilindungi," timpal @hazi***.
"Miris dan sangat miris, saya kira cuma ada di desa yang ginian eh di kota lebih parah," ujar @hie***.
Baca Juga:Ibu Ini Kesal Anaknya Selalu Bikin Rumah Berantakan Malah Berujung Bangga