MAH mengaku setelah ditetapkan sebagai tersangka, dirinya dilepaskan tapi tetap diawasi oleh pihak kepolisian.
Ia diwajibkan untuk melakukan wajib lapor ke Polres Madiun, satu minggu dua kali lapor.
"Ya perasaannya campur aduk. Ya bisa senang, bisa ya nyesel. Jadi satu," terang MAH.
Respons Warganet
Baca Juga:Namanya Mirip! Ini Potret Bjorka Anaknya Ringgo Agus Rahman yang sedang Ramai Dicari
Dalam kolom komentar unggahan ini, banyak warganet yang skeptis dengan kasus Bjorka yang melibatkan MAH. Warganet menerka-nerka bahwa kasus ini merupakan pengalihan isu.
Warganet juga salah fokus dengan MAH yang malah tersenyum-senyum bahagia saat diwawancarai oleh wartawan.
"Paling mudah menangkap rakyat miskin daripada para pejabat tinggi yang kesandung kasus. Banyak alasan sakit. Jelas kelihatan dibanding-bandingan," kata warganet.
"Fokus ke Sambo aja lah," imbuh warganet lain.
"Pengalihan isu Sambo dan demo BBM. Supaya masyarakat fokus dengan Bjorka," terang warganet lain.
Baca Juga:Channel Telegram Pemuda Asal Madiun Dibeli Bjorka Senilai 100 Dolar Amerika Serikat
"Full senyum. Serasa habis digampar duit gepokan," tambah warganet lain.