Resmikan 'Whoosh' Tanda Tangan Presiden Jokowi Bikin Salfok: Motif Parang?

Tanda tangan Jokowi yang panjang disebut bikin salah fokus warganet.

Fita Nofiana
Selasa, 03 Oktober 2023 | 13:33 WIB
Resmikan 'Whoosh' Tanda Tangan Presiden Jokowi Bikin Salfok: Motif Parang?
Tanda tangan Jokowi (Kolase)

BeritaHits.id - Presiden Joko Widodo telah meresmikan operasional Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) di Stasiun Kereta Cepat Halim, Jakarta Timur, Senin (2/10/2023). Pada peresmian tersebut, Jokowi juga menetapkan nama KCJB yang bakal disebut Kereta Cepat 'Whoosh'.

Pada peresmian Whoosh tersebut, warganet malah dibuat salah fokus pada momen penandatanganan prasasti. Warganet malah dibuat heran dengan tanda tangan Presiden Jokowi.

Hal tersebut disampaikan oleh akun X @kadyasanda.

"Pak tanda tangan aja pak, bukan ngelukis motif batik," tulis akun X @kadyasandya.

Baca Juga:Ungkap Pertemuan Jokowi dan SBY di Istana Bogor, Demokrat: Tak Ada Hubungannya dengan Isu Reshuffle!

Bukan hanya akun tersebut, nyatanya tak sedikit pula warganet lain yang dibikin salah fokus dengan tanda tangan presiden.

"Kasihan Kaesang pas kecil susah malsuin ttd bapaknya kalau nilai ulangan jelek," komentar warganet.

"Gue kalo punya tanda tangan macam itu, bisanya bikin satu ttd doang per hari gabisa lebih soalnya menguras tenaga gue yang minim ini," imbuh wrganet lain.

"Gak kebayang kalo disuruh tanda tangan di bank, itu ulirnya mesti di itung dan bentuknya kudu sama semua," tambah lainnya.

"Itu ttd dibacanya Jokowiwiwiwiwiwiwiw," tulis warganet di kolom komentar.

Baca Juga:Kata Partai Demokrat Usai Pertemuan Jokowi dan SBY: Di Luar Kabinet Lebih Baik

"Tanda tangannya motif parang," timpal lainnya.

Diketahui bahwa dalam wawancaranya, Jokowi menyebut Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini merupakan pelopor kereta tercepat di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara.

"Kereta Cepat Jakarta-Bandung ini merupakan kereta cepat pertama di Indonesia dan juga pertama di Asia Tenggara," kata Jokowi dalam peresmian di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Senin (2/9/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak