Ayah Mirna Salihin Sebut Pengacara Jessica Wongso Kena Tulah: Sekarang Sakit Kanker, Udah Mau Mati

Edi Darmawan Salihin menyebut Yudi Wibowo Sukinto terkena tulah lantaran membela Jessica Kumala Wongso dalam kasus kopi sianida.

Agatha Vidya Nariswari | Dita Alvinasari
Sabtu, 07 Oktober 2023 | 13:48 WIB
Ayah Mirna Salihin Sebut Pengacara Jessica Wongso Kena Tulah: Sekarang Sakit Kanker, Udah Mau Mati
Edi Darmawan Salihin di acara Karni Ilyas (YouTube/Karni Ilyas Club)

BeritaHits.id - Edi Darmawan Salihin menyebut Yudi Wibowo Sukinto terkena tulah lantaran membela Jessica Kumala Wongso dalam kasus kopi sianida yang menewaskan putrinya, Wayan Mirna Salihin.

Diketahui, Yudi Wibowo merupakan sepupu sekaligus salah satu pengacara Jessica Wongso dalam kasus yang menewaskan Mirna Salihin pada 2016 silam.

Ia menerangkan jika saat ini Yudi Wibowo menderita penyakit kanker. Bahkan, tak segan ia menyumpahi salah satu pengacara Jessica Wongso tersebut agar cepat meregang nyawa.

"Yudi itu yang sekarang sakit tuh, kena karmanya Mirna itu. Dia sakit kanker, sudah mau mati itu, biar dia mati sekalian," kata Edi dikutip dari tayangan kanal YouTube Karni Ilyas Club, Sabtu (7/10/2023).

Baca Juga:Babak Baru! 'Perang' Otto Hasibuan vs Edi Darmawan Salihin: Jessica Wongso Disebut Diperas

Edi Darmawan lantas menyinggung soal Yudi Wibowo yang dahulu pernah memfitnahnya sebagai salah satu anggota Badan Intelijen Negara (BIN) hingga mendapatkan uang asuransi senilai Rp69 miliar.

"Dia udah ngomong saya macam-macam. Yang saya BIN, dapat asuransi Rp69 miliar," ujar Edi.

Tak berhenti di situ saja, di momen ini, ayah mendiang Mirna Salihin itu juga turut mengklarikasi isu soal dirinya yang mendapatkan uang asuransi.

Ia membantah jika dirinya mendapatkan uang asuransi bernilai puluhan miliar setelah anaknya meregang nyawa gara-gara menenggak es Kopi Vietnam yang tercampur sianida.

"Saya bilang, kalau saya dapat saya titip Pak Karni uang itu nih sekarang disaksikan seluruh rakyat Indonesia. Saya titipkan bikin masjid sama kasih duafa," beber Edi.

Baca Juga:Ayah Mirna Pastikan Putrinya Sudah Diautopsi usai Meninggal Gara-Gara Minum Kopi: Saya Lihat Pencernaannya Korosi Berat

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak