Shena Malsiana Meninggal Dunia Karena Penyakit Lupus Nefritis, Apa Itu?

Apa itu Lupus Nefritis yang menyerang penyanyi jebolan X Factor Indonesia ini?

Agung Pratnyawan
Sabtu, 28 Oktober 2023 | 10:44 WIB
Shena Malsiana Meninggal Dunia Karena Penyakit Lupus Nefritis, Apa Itu?
Shena Malsiana [Instagram]

BeritaHits.id - Penyanyi Shena Malsiana meninggal dunia pada Rabu (25/10/2023) di usia 32 tahun. Penyebab kematiannya dilaporkan karena penyakit Lupus Nefritis.

Jenazah penyanyi jebolan X Factor Indonesia tersebut sudah dimakamkan di TPU Grubug Bojong Nangka pada Kamis (26/10/2023) kemarin.

Menurut keterangan adik Shena Malsiana yang terima wartawan, penyanyi ini sudah mengidap penyakit Lupus Nefritis sejak 2021 silam.

"Lupus nefritis dia sudah mengidap sejak tahun 2021 dan lupus nefritis ini mengincarnya ke ginjal. Satu tahun sudah dilakukan cuci darah" pesan Dhea, adik Shena.

Baca Juga:Keluarga Beberkan Kronologi Shena Malsiana Meninggal Dunia: Dari Lupus Nefritis hingga Ginjal

Adik Shena Malsiana menjelaskan kalau akibat penyakit Lupus Nefritis yang mengincar ginjal membuat penyanyi tersebut mengalami batu-batu sebulan terakhir.

"Jadi sudah sebulan ini Nena batuk tapi tidak terlalu parah sampai akhirnya Selasa minggu lalu batuk disertai demam dan juga lemas," jelas Dhea.

Akhirnya Shena Malsiana dibawa ke rumah sakit Siloam pada Sabtu (21/10/2023). Yang awalnya di ruangan ICCU juga dipindahkan ke ICU untuk dipasangkan intubasi dan inkubator.

Namun kondisi penyanyi jebolan X Factor Indonesia tersebut makin menurun meski sudah mendapatkan perawatan.

Hingga akhirnya Shena Malsiana meninggal dunia pada Rabu (25/10/2023) pukul 15.37 WIB di Rumah Sakit Siloam.

Baca Juga:Niat Nikahi Shena Malsiana Tahun Depan, Calon Suami Sudah Siapkan Rumah

Apa Itu Lupus Nefritis?

Menurut penjelasan di situs resmi Siloam Hospitals, Lupus Nefritis adalah komplikasi serius dari lupus yang menyerang ginjal.

Lupus nefritis terjadi ketika sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan ginjal, menyebabkan peradangan dan kerusakan pada glomerulus, yaitu pembuluh darah kecil dalam ginjal yang berfungsi menyaring darah.

Gejala lupus nefritis meliputi:

  • Urine berwarna keruh atau mengandung darah
  • Bengkak pada wajah dan tungkai
  • Tekanan darah tinggi
  • Kelelahan
  • Demam

Jika tidak segera ditangani, lupus nefritis dapat menyebabkan kerusakan permanen pada ginjal dan berakhir pada gagal ginjal.

Pengobatan lupus nefritis bertujuan untuk mengurangi peradangan dan mencegah kerusakan ginjal lebih lanjut.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak