Profil dan Biodata Anindhita Rahma Cahyadi, Eks Member JKT48 yang Kini Jadi BA Bigetron Esports

Satu lagi mantan member JKT48 yang masuk ke tim Esports.

Agung Pratnyawan
Minggu, 12 November 2023 | 12:56 WIB
Profil dan Biodata Anindhita Rahma Cahyadi, Eks Member JKT48 yang Kini Jadi BA Bigetron Esports
Aninditha Rahma Cahyadi, mantan member JKT48 jadi brand ambassador Bigetron Esports. [Bigetron Esports]

BeritaHits.id - Mantan member JKT48, Aninditha Rahma Cahyadi  kini resmi bergabung dengan Bigetron Esports sebagai brand ambassador. Cek profil dan biodata Aninditha Rahma Cahyadi berikut ini.

Baru-baru ini, Bigetron Esports dengan bangga mengumumkan Aninditha Rahma Cahyadi sebagai Brand Ambassador (BA) terbaru mereka. Pengumuman ini disampaikan melalui siaran langsung yang ditayangkan di kanal Youtube Bigetron TV dan juga diposting di media sosial Instagram Bigetron Esports pada Jumat (10/11).

Sebagai Brand Ambassador, Aninditha akan menjadi wajah dari perusahaan ini. Dia akan menjadi sosok yang dikenal oleh banyak masyarakat, terutama pecinta esports di Indonesia. Dalam waktu mendatang, Aninditha akan membawa semangat baru ke Bigetron Esports dengan konten-konten menarik yang tak terduga.

Selain itu, dengan keahliannya dalam bermain game, gadis yang memiliki hobi tersebut juga akan menghibur para penggemar dengan ciri khasnya yang unik.

Baca Juga:Profil dan Biodata ONIC Lydia, Lengkap dengan Fakta-fakta Menariknya

Penasaran siapa sebenarnya mantan member JKT48 yang jadi Brand Ambassador Bigetron Esports? Berikut profil dan biodata Anindhita Rahma Cahyadi yang tim BeritaHits.id rangkum untuk kamu.

Aninditha Rahma Cahyadi, mantan member JKT48 jadi brand ambassador Bigetron Esports. [Bigetron Esports]
Aninditha Rahma Cahyadi, mantan member JKT48 jadi brand ambassador Bigetron Esports. [Bigetron Esports]

Biodata Anindhita Rahma Cahyad

Nama Lengkap : Aninditha Rahma Cahyadi
Nama Panggilan : Anin
Tempat Lahir : Palembang, Sumatera Selatan
Tanggal Lahir : 5 Januari 1999
Asal Kota : Palembang
Kebangsaan : Indonesia
Agama : Islam
Pekerjaan : Penyanyi dan Penari
Tahun Aktif di JKT48: 2014 2022
Generasi JKT48 : 3 (Ketiga)

Tidak hanya memiliki kecantikan yang memukau, Anin juga memiliki hobi bermain game seperti MLBB, PUBGM, dan Valorant. Sebelum memulai karirnya di dunia esports, Anin adalah mantan anggota dari salah satu grup girl band terkenal di Indonesia, yaitu JKT48.

Dia bergabung dengan Generasi ke-3 saat itu. Selama menjadi anggota JKT48, Anin dan teman-temannya bahkan bermain di divisi esports bernama "Valkyrie48," dimana mereka bermain game MLBB dan PUBGM.

Baca Juga:Profil dan Biodata ONIC Vonzy Kakak Sze, Nama Asli hingga Akun Media Sosial

Dari situlah Anin mulai tertarik bermain game dan mengenal dunia esports lebih dalam. Anin juga menyebutkan bahwa dia memiliki pemain favorit di Bigetron Esports, yaitu Morenoo dari tim Bigetron Alpha. Alasannya adalah karena Morenoo bermain di posisi Mid Lane, yang juga merupakan peran yang Anin mainkan di MLBB.

Bagi kamu yang tak sabar untuk terus merasakan keasyikan bersama Bigetron Esports, serta tentunya bersama Anin sebagai Brand Ambassador baru, tunggu saja kehadiran Anin dalam berbagai turnamen offline dan konten-konten seru yang akan tersedia di seluruh platform media sosial Bigetron Esports. Itulah profil dan biodata singkat mengenai Anindhita Rahma Cahyadi. Semoga bermanfaat!

Kontributor : Pasha Aiga Wilkins

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak