Momen Pengungsi di Gaza Berebut Makanan Gratis, Hasil Galang Dana dari Indonesia

Bang Onim membagikan momen ketika para pengungsi di Gaza berebut makanan gratis dari hasil donasi warga Indonesia.

Ruth Meliana | Dita Alvinasari
Rabu, 15 November 2023 | 13:46 WIB
Momen Pengungsi di Gaza Berebut Makanan Gratis, Hasil Galang Dana dari Indonesia
Momen pengungsi di Gaza berkerumun untuk dapat makanan gratis (TikTok)

BeritaHits.id - Salah seorang relawan Medical Emergency Rescue Committee (MER-C), Abdillah Onim atau yang dikenal Bang Onim membagikan momen ketika para pengungsi di Gaza berebut makanan gratis dari hasil donasi warga Indonesia.

Momen tersebut terabadikan dalam sebuah video singkat yang kemudian diunggah Bang Onim di akun media sosial TikTok-nya @/bangonimdaily pada Selasa (14/11/2023). Diketahui, saat ini Bang Onim telah dievakuasi dan berada di Indonesia lantaran kondisi Gaza semakin memanas.

Melalui video berdurasi enam detik tersebut, tampak para pengungsi yang berdiri berjejelan membawa piring dan bahkan panci untuk mendapatkan makanan gratis yang dibagikan oleh lembaga kemanusiaan asal Indonesia untuk Palestina yang berkantor di DKI Jakarta.

Para pengungsi yang ikut mengantre mendapatkan makanan gratis tersebut terdiri dari orang tua hingga anak-anak kecil. Mereka tampak begitu antusias saat berebut mendapatkan makanan gratis yang dibagikan oleh salah satu lembaga kemanusiaan asal Indonesia tersebut.

Baca Juga:Reaksi Joe Biden saat Jokowi Bahas Palestina Digunjing Warganet: Enggak Nyambung!

Momen para pengungsi di Gaza berebut makanan dari hasil galang donasi di Indonesia ini sontak saja viral. Beragam respons diberikan warganet saat melihat video ini.

"Ya Allah cukupkan kebutuhan mereka ya Rab," komentar warganet.

"Alhamdulillah. Ya Allah lindungilah selalu saudara-saudaraku di sana. Aamiin," timpal warganet lain.

"Alhamdulillah semoga rahmat Allah selalu tercurah di negara Palestina," imbuh lainnya.

"Semoga Allah berikan rezki untuk mereka. Aamiin," ujar warganet lain.

Baca Juga:Detik-detik Polisi Israel Ancam Hancurkan Palestina di Depan Wartawan: Kami Akan Buat Gaza Jadi Debu!

"Rabb kuatkanlah mereka, masukkan kebahagiaan ke dalam hati mereka. Aamiin ya Rabb," komentar warganet lainnya lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak