BeritaHits.id - Dokter Richaard Lee mengaku mendukung Palestina. Kendati demikian, ia merasa geregetan lantaran banyak orang pro Israel yang dihujat dan bahkan dipersekusi. Menurutnya, itu adalah hak setiap orang untuk memilih mendukung Palestina ataupun Israel.
Pernyataan ini dilontarkan oleh Dokter Richard Lee saat berbincang dengan Ustaz Dennis Lim di kanal YouTube-nya. Ketika memberikan pendapatnya, pemilik klinik kecantikan ini turut menyinggung soal Indonesia yang merupakan negara demokratis.
"Sebelum ini gue sudah taruh di Instagram gue juga bahwa ini bukan soal pencitraan ya. Saya tentu kalau ditanya membela yang mana, saya membela kemanusiaan, dan di sini saya membela Palestina," kata Richard Lee dikutip dari kanal YouTube-nya, Minggu (12/11/2023).
"Tapi kan kita adalah negara demokratis di mana setiap orang berhak untuk bersuara. Kalau ada yang bersuara, 'Aku setujunya bela Israel', sebenarnya kalau aku ngelihatnya ya enggak ada masalah juga tentang itu. Toh kita waktu pilih presiden juga yang satu pilih ini, satu pilih ini, satu pilih itu kan semuanya sama aja," lanjutnya.
Baca Juga: Anies Baswedan Sesumbar 'Apa Susahnya Bawa Anak Gaza ke Indonesia?', Ramai Dikecam Jual Agama
Ia lantas menyinggung soal banyaknya orang pro Israel yang dihujat habis-habisan. Bahkan, salah satu rekannya sesama pemilik produk kecantikan dikecam setelah terciduk menyukai unggahan artis luar negeri berdarah Yahudi Gal Gadot.
"Ada beberapa orang yang mendukung Israel, tapi pada kenyataannya di Indonesia wah itu di-bully dan dipersekusi habis-habisan. Masih mending kalau dukung Israel, itu cuma nge-like postingan Gal Gadot, yang enggak tahu ya, mungkin lewat enggak sengaja ke double tap. Ini ke like, salah satu owner skincare digeruduk Instagram-nya," ujar Richard Lee.
Mendengar penuturan Dokter Richard Lee, Ustaz Dennis Lim lantas mengujarkan bahwa banyak orang yang geregetan dengan pihak-pihak yang hingga kini mendukung Israel. Pasalnya, Israel sudah terang-terangan melakukan serangan membabi buta bahkan bisa disebut melakukan kejahatan genosida kepada Palestina.
"Karena kami berusaha ngertiinnya mungkin memang geregetan sih. Karena itu sudah crystal clear siapa yang salah di sana itu sudah jelas banget bagi kami. Sejelas bahwa besok matahari pagi akan terbit lagi. Sejelas bahwa matahari akan terbenam nanti sore," ungkap Ustaz Dennis.
"Sejelas kita misalkan ada dua botol yang minum kiri kok pada keracunan, yang minum kanan kok sehat. Kita lihat pakai mata sendiri, terus dia tetap ambil yang kiri kan lucu bagi kami itu," lanjutnya.
Baca Juga: Gegara Konten Palestina, Anak Bang Onim Diduga Sentil Buya Arrazy: Kalau Tak Bantu Mending Diam
Ustaz Dennis Lim juga mengatakan jika serangan yang dilakukan oleh Palestina tidak bisa dibandingkan dengan Israel yang kini memborbardir berbagai fasilitas umum seperti rumah sakit hingga menimbulkan ribuan korban jiwa termasuk bayi dan anak-anak di Palestina.
"Ya kami, ya mungkin mereka geregetan aja. Karena ya sejelas itu kalau misalnya mau dibanding-bandingkan korban jiwa atau rumah sakit yang diledakin atau jumlah bayi yang mohon maaf darahnya dan anggota tubuhnya tercecer, enggak sebanding atuh dengan yang di Palestina dengan yang di Tel Aviv," kata Ustaz Dennis.
Berita Terkait
-
Kritikan Kerasnya ke BPOM Soal Huru-hara Skincare Jadi Sorotan, Begini Kata Uya Kuya
-
Serangan Israel Sebabkan Bahan Bakar di Jalur Gaza Langka
-
Peta Target Hizbullah Dibocorkan? Serangan Udara Israel di Beirut Makin Presisi
-
Iran Tegas Dukung Hizbullah, Kecam Kegagalan Israel soal Lebanon Selatan
-
Eilat Dibombardir! Perlawanan Islam Irak Targetkan Israel dengan Drone
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak