Geger Eiger Protes ke YouTuber, Arei Sang Kompetitor Langsung Curi Momen

Arei dirasa langsung mencuri momen menarik pelanggan usai Eiger ditimpa kehebohan karena mengirimkan surat protes ke YouTuber.

Reza Gunadha | Hernawan
Kamis, 28 Januari 2021 | 19:53 WIB
Geger Eiger Protes ke YouTuber, Arei Sang Kompetitor Langsung Curi Momen
Unggahan Arei usai polemik surat keberatan Eiger ke YouTuber viral (Instagram/Areioutdoorgear).

Berikut isi 'Surat Keringanan' Arei:

Dengan ini, kami pihak Arei Outdoorgear dan manajemen menyatakan, bahwa seluruh masyarakat baik pengguna dan bukan pengguna, baik pelanggan maupun bukan pelanggan, baik yang bersangkutan maupun yang tidak bersangkutan, BERHAK untuk me-review produk kami dengan:

1. Sesuka hati, dengan cara apapun
2. Dengan kamera apapun
3. Dengan tema apapun
4. Dengan lokasi dimanapun, kami ikhlas

Unggahan Arei usai polemik surat keberatan Eiger ke YouTuber viral (Instagram/Areioutdoorgear).
Unggahan Arei usai polemik surat keberatan Eiger ke YouTuber viral (Instagram/Areioutdoorgear).

Dipantau Suara.com lewat jejaring Arei Outdoorgear, unggahan 'Surat Keringanan' tersebut sudah disukai belasan ribu orang, terhitung sejak satu jam selesai dibagikan.

Baca Juga:Viral Video Pasangan Gancet Bagian Intim, Begini Kata Polisi

Tidak hanya itu, ramai publik meninggalkan komentar dengan menyinggung hebatnya marketing di tengah polemik kompetitor.

"Marketingnya jos ni. Pindah ke sini aja kagak baperan. Seharusnya kritik sebagai masukan buat memperbaiki kualitas produknya. Namanya produk ada plus minusnya," ujar @_ellenta.

"Ku suka gayamu, Min," balas @mendadak_muncak.

"Mantap. Tetap menghargai konsumen. Brand sebelah mulai keras ya Min," sindir @Mountravellers.

Sebelumnya, Eiger protes YouTuber dengan surat keberatan yang dilayangkan.

Baca Juga:Viral Komplain Eiger ke YouTuber karena Review, Padahal Enggak Diendorse

Surat itu dibagikan Dian Widiyanarko dengan nama akun @duniadian yang mengaku kaget mendapat surat keberatan dari pihak Eger atas video review salah satu produk eiger di kanal YouTube miliknya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak