BeritaHits.id - Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko baru-baru ini dituding melakukan kudeta terhadap Partai Demokrat. Seiring hebohnya kabar itu, beredar pula foto saat dia mencium tangan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).
Pengamat politik Rocky Gerung saat berbincang-bincang dengan Hersubeno Arief tak luput mengomentari soal foto Moeldoko cium tangan SBY tersebut.
Pembahasan diawali dengan Hersubeno Arief yang menyinggung soal 'pertandingan' menarik karena ada peran SBY di dalam tubuh Partai Demokrat.
Hersubeno Arief menyoroti SBY yang disebut-sebut handal dalam membuat strategi dan menghadapi 'pertempuran'.
Baca Juga:CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Tunjuk Risma Gantikan Anies Baswedan?
"Tapi yang orang mesti jangan lupa, ini pertandingan akan menarik karena ada seorang SBY. Sebagai seorang jagoan strategi, itu terbukti cara dia dapat presiden 2 kali. Pak SBY sudah menunjukkan dia menang,kata Hersubeno Arief sebagaimana dikutip Suara.com dari tayangan dalam saluran YouTube Rocky Gerung Official pada Kamis (4/1/2021).
"Ini menarik cara Pak Moeldoko dan Pak Jokowi menghadapi pertempuran jangka panjang yang mungkin lagi disiapkan pihak SBY," imbuhnya.
Rocky Gerung menimpalinya dengan menyorot foto Moeldoko cium tangan SBY. Dia mengaku bisa membayangkan betapa geramnya Moeldoko.
Bahkan, Rocky Gerung pun mengira-ira apa yang ada dibenak Moeldoko sesuai mengetahui fotonya dengan SBY tersebut kembali beredar.
"Saya bisa bayangkan kegeraman Pak Moeldoko karena akhirnya seluruh foto beliau cium tangan SBY dimunculkan, 'Itu bikin pusing kepala, sialan dibuka lagi'," tukas Rocky Gerung.
Baca Juga:Jawab Susi Pudjiastuti, Dewi Tanjung: Saya Bukan Menteri, Hanya Caleg Gagal
Rocky Gerung melanjutkan, diedarkannya foto Moeldoko cium tangan SBY bisa menjadi salah satu permainan strategi politik.
"Ini akhirnya permainan strategi komunikasi publik. SBY tahu betul soal itu karena dia dulu dikesankan sebagai presiden yang mengadukan dirinya seolah dizolimi, itu bagian dr teknik politik aja, SBY lagi menikmati hobi mempermainkan isu politik," terang Rocky Gerung.
"Orang sekarang lagi cari album baru yang ada foto SBY dan Moeldoko mana yang paling dramatis," tandasnya.
Foto Moeldoko cium tangan SBY salah satunya dibagikan oleh akun Twitter @umarhsb75. Dalam foto itu, keduanya tampak berada dalam sebuah acara mengenakan baju batik.
Moeldoko tertangkap mata kamera berdiri menghadap dan mencium tangan SBY yang duduk di depannya.
"Apa kabar Mr Moeldoko? Masih ingat momen ini saat anda cium tangan SBY? Btw klu ketemu SBY apa anda berani tatap mata SBY," tulis akun itu pada Selasa (2/2/2021).
Hingga artikel ini diturunkan, foto Moeldoko cium tangan SBY tersebut telah menembus ribuan retweet dan disukai hampir 7.000 akun Twitter.