Pilu! Viral Kakek Tukang Becak Kerap Ditolak Penumpang, Ternyata Gegara Ini

Kakek tukang becak ini sering ditolak dan sepi penumpang karena orang-orang takut kecelakaan.

Reza Gunadha | Hernawan
Minggu, 07 Maret 2021 | 20:15 WIB
Pilu! Viral Kakek Tukang Becak Kerap Ditolak Penumpang, Ternyata Gegara Ini
Viral kakek tukang becak sering ditolak penumpang (TikTok).

BeritaHits.id - Kisah pilu seorang kakek berprofesi tukang becak yang kerap ditolak oleh para calon penumpang baru-baru ini viral di media sosial.

Menyentuh hati, sosok kakek tukang becak ini menuai simpati karena dia tetap semangat berusaha meski ditolak berkali-kali.

Bukan tanpa alasan, ternyata potret kakek sebagaimana dibagikan oleh akun TikTok @silvinda_99 itu sepi penumpang karena faktor kesehatan.

Kakek yang belum diketahui nama lengkapnya itu dikabarkan terkena penyakit katarak sehingga penumpang takut dan enggan datang.

Baca Juga:Ribut-ribut Kasus Ghosting Sampai Trending, Publik Tuntut Jawaban Kaesang

"Astaghfirullah gimana caranya buat cari nafkah," tulis akun @silvinda_99 dikutip Suara.com pada Minggu (7/3/2021).

Viral kakek tukang becak sering ditolak penumpang (TikTok).
Viral kakek tukang becak sering ditolak penumpang (TikTok).

Dalam video, pengunggah menampilkan sosok kakek berusia lanjut yang masih harus bekerja dengan mengayuh becak setiap harinya.

Percakapan antara pengunggah dengan kakek tukang becak itu tidak terlalu jelas. Namun, pengunggah memberikan keterangan tertulis untuk menjelaskan.

Saat mengajak berbicara, pengunggah agaknya merasa sedikit kesulitan karena kakek tersebut lemah dalam pendengaran.

Kakek itu pun terlihat hanya menjawab dengan aggukan kepala setiap pertanyaan yang dilempar kepadanya.

Baca Juga:Hidup Sebatang Kara, Kakek di Singkawang Tewas Gantung Diri

"Beliau susah berkomunikasi. Pendengaran kurang jelas, sampai apa yang saya katakan semua beliau jawab dengan anggukan kepala," tulis penggunggah menerangkan.

Kepada pengunggah yang mengajaknya berbicara, kakek itu mengaku tidak ada orang mau naik becak disopirinya karena takut kecelakaan gara-gara keterbatasan penglihatan.

Menurut penuturan pengunggah pula, bapak itu sedang berpuasa. Tak lama setelah berbincang-bincang, keduanya akhirnya berpisah.

"Ya Allah hancur banget rasanya pas lihat orang tua seperti ini. Matanya semua katarak bewarna putih dan panas tanpa alas kaki," pungkas pengunggah.

Kisah pilu kakek tukang becak itu mengundang rasa haru. Menuai ratusan komentar, sosok pekerja keras tersebut dibanjiri doa.

"Murahkan segala rezeki bapak penarik becak ini Ya Allah. Pertemukan selalu dengan orang baik," doa Tara.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak