Damprat BWF Atas Nama Gubernur Jabar, Ridwan Kamil Bikin Publik Bangga

"Mantap emang si bapak."

Dany Garjito | Aprilo Ade Wismoyo
Jum'at, 19 Maret 2021 | 17:24 WIB
Damprat BWF Atas Nama Gubernur Jabar, Ridwan Kamil Bikin Publik Bangga
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berjalan menuju kendaraannya usai menjalani pemeriksaan di Ditreskrimum Polda Jabar, Bandung, Jawa Barat, Rabu (16/12/2020). [ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi]

BeritaHits.id - Didepaknya para atlet bulu tangkis Indonesia dari turnamen All England 2021 masih menyisakan kekesalan di hati para warganet dan pecinta bulu tangkis tanah air.

Hampir di setiap foto atau video yang diunggah akun @bwf.official, para warganet Indonesia tak pernah absen memberikan komentar. Sebagian besar dari mereka menyebut bahwa keputusan penghentian keikutsertaan para pemain Indonesia adalah hal yang tidak adil.

Bukan hanya warganet, sosok Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pun turut meluapkan kekesalannya pada organisasi induk bulu tangkis dunia ini. 

Lewat sebuah komentar, Ridwan Kamil mempertanyakan dan memprotes keputusan penghentian keikutsertaan para pemain Indonesia dalam turnamen tersebut. Di bagian awal, ia menyarankan BWF untuk melakukan tes covid pada seluruh peserta yang masuk.

Baca Juga:Menyatu Jadi Warganet, Kang Emil Beri Kritik Menohok ke All England dan BWF

"Mohon klarifikasi. Mengapa Anda tidak menjalankan tes covid saja untuk semua atlet yang masuk. Jadikan itu tes covid sehari-hari jika perlu," tulis Kang Emil.

Ia juga membandingkan perlakuan BWF terhadap Indonesia dengan negara-negara yang lain seperti Denmark, India, dan Thailand.

"Anda melakukan kebijakan itu untuk tim Denmark, India, dan Thailand. Mengapa tidak melakukan hal yang sama untuk tim Indonesia?," lanjutnya.

Ridwan Kamil menilai pihak BWF tidak profesional dalam hal ini sehingga menghancurkan esensi olah raga yaitu keadilan. Di akhir komentarnya, Ridwan Kamil memperkenalkan dirinya selaku Gubernur Jawa Barat.

"Ini sangat tidak adil dan tidak profesional. Anda menghancurkan nilai esensi olah raga yaitu 'keadilan'. - salam. Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, Indonesia," pungkas Kang Emil.

Baca Juga:Didiskualifikasi Dari All England 2021, Tim Indonesia Dibela Warganet Dunia

Ridwan Kamil semprot akun BWF (instagram)
Ridwan Kamil semprot akun BWF (instagram)

Menanggapi komentar tersebut, para warganet lantas memberikan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka merasa sangat bangga dengan sikap Ridwan Kamil.

"Mantap emang si bapak," tulis warganet dengan akun @dimas_maul***.

"Mantap Kang Emil belain atlet kita, bangga!! Biar BWF tahu rasa," tulis warganet lain dengan akun @akanggenda****.

"Mantap Pak Ridwan warga Indonesia mendukung muuu," tulis warganet dengan akun @mamajumiapru***.

"@ridwankamil hajar terus pak jangan kasih kendor bwf," tulis warganet lain dengan akun @_2oirobbyaqsa***.

"@ridwankamil sekelas Pak Gubernur terus buka suara, masa kita masih belum bersuara juga... ayo netizen +62 kita satukan suara, menuntut keadilan bagi team Indonesia... proud to you Pak Gubernur..." tulis warganet dengan akun @uthe5***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak