Lama Tak Muncul, Abu Janda Pamer Foto Bareng Istri Jerinx, Tulis Pesan Ini

"Wah kangen nih sama mas Permadi, lagi bertapa dulu ya," ungkap warganet.

Reza Gunadha | Ruth Meliana Dwi Indriani
Selasa, 20 April 2021 | 13:00 WIB
Lama Tak Muncul, Abu Janda Pamer Foto Bareng Istri Jerinx, Tulis Pesan Ini
Abu Janda Pamer Foto Bareng Istri Jerinx. (Instagram/@permadiaktivis2)

BeritaHits.id - Pegiat media sosial Permadi Arya atau yang dikenal dengan nama Abu Janda memang lama tidak ada kabar. Apalagi, ia beberapa bulan lalu sempat memicu kehebohan usai dituduh melakukan penistaan agama.

Kini dalam postingan terbarunya, Abu Janda membagikan foto kebersamaannya bersama istri Jerinx, Nora Alexandra.

Keduanya bersama seorang teman lainnya diduga menghabiskan waktu di sebuah tempat makan di Bali. Mereka berfoto bersama di depan sawah dan sebuah pondok.

Tak hanya memamerkan kebersamaannya dengan Nora, Abu Janda juga menuliskan pesan di akun Instagramnya. Ia berharap agar Nora bisa dipertemukan kembali dengan penabuh drum Supermas Is Dead (SID) itu.

Baca Juga:Temukan Pesan di Memo HP Sang Ayah, Isinya Auto Bikin Mewek

Ia mengaku selama ini tidak pernah setuju dengan pernyataan kontroversial Jerinx. Khususnya seputar "IDI Kacung WHO" yang membuat Jerinx harus mendekam di penjara.

Namun, ia menilai Jerinx telah memetik pelajaran berharga sehingga sudah sepatutnya dibebaskan.

Abu Janda Pamer Foto Bareng Istri Jerinx. (Instagram/@permadiaktivis2)
Abu Janda Pamer Foto Bareng Istri Jerinx. (Instagram/@permadiaktivis2)

"Saya tidak pernah setuju dengan ocehan-ocehan bli @jrxsid," tulis Abu Janda dalam caption akun Instagram seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Selasa (20/4/2021).

"Tapi saya yakin bli sudah memetik pelajarannya. Semoga segera dipertemukan kembali dengan suamimu tersayang ya gek @ncdpapl. Rahayu," tutupnya.

Harapan Abu Janda itu langsung banjir komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang mendukung pernyataan Abu Janda dan turut mendoakan Jerinx agar segera bebas dari penjara.

Baca Juga:So Sweet! Isolasi Mandiri, Atalia Dapat Pesan Cinta dari Ridwan Kamil

"Semoga sudah bertobat dan balik mengedukasi masyarakat dengan baik dan benar ya kang," harap warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak