Komentar warganet
Selain banyak disukai, video milik akun @sakina1406 juga lumayan membuat warganet heboh. Ratusan akun menuliskan komentar mereka atas kebiasaan aneh suami wanita ini.
Tidak sedikit yang ikut membagikan kebiasaan orang terdekat mereka usai menyimak unggahan tersebut. Ternyata ada banyak orang yang dengan kebiasaan yang tidak biasa.
"Ada yang lebih aneh ternyata dari saya. Kalo saya gak bisa tidur kalo guling gak ada di kaki, pasti kaki selalu di atas guling," cerita seorang warganet.
Baca Juga:Pria Temukan Perhiasan di Tumpukan Sampah, Auto Dijual dan Uangnya Dipakai untuk Ini
"Aku dari kecil sampe sekarang masih sama, pake handbody di telapak kaki. Gatau kenapa," lanjut yang lain.
"Gue cuma wajib cuci kaki sebersih mungkin dan wajib pake sendal karena gak kuat kalo nyentuh debu-debu. Auto melek sampe pagi," ujar warganet.
"Gue sering gesek-gesekin kaki ke busa kasur kalo seprainya gak bisa bikin kaki gue panas. Gimana ya, susah jelasinnya," imbuh yang lain.
"Suami malah pasir mbak (emoji menangis). Tahun awal-awal nikah bikin gemes kan kotor kabeh (semua). Sekarang pake bedak salicyl yang ada kasar-kasarnya," tutur lainnya.
"Adekku awalnya air, ganti bedak, ganti handbody. Sekarang karena bikin kotor, tempat tidur pengen kakinya gak kering kalo gak gitu gak bisa tidur katanya," sambung warganet.
Baca Juga:Demi Bikin Taman Mini di Depan Rumah, Emak 'Siksa' Anak dengan Pekerjaan Ini
"Suaminya hiperhidrosis ya mba makanya pake tepung biar keset? Suamiku juga keringetan kaki sama tangannya, gak nyaman banget katanya," pungkas warganet lain.