BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan prosesi pernikahan unik dan tak biasa yang dijalani seorang atlet voli dengan pasangannya viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @agungsaputro4739, tampak sepasang pengantin sedang berjalan menuju ke lokasi pernikahan.
Mereka disambut oleh beberapa pemain voli yang berdiri berjajar di sisi kanan dan kiri mirip dengan posisi pada prosesi pedang pora.
Lempar bola voli
Baca Juga:Curhat Wanita Batalkan Lamaran Sahabat Sendiri, Warganet Ramai Berdebat
Dalam video tersebut tampak beberapa pria berseragam biru saling melempar dan menangkap bola voli.
Mereka melemparkan bola voli tepat di atas kepala pengantin dan keluarganya yang sedang berjalan menuju pelaminan.
Terlihat ada kurang lebih 8 pasang pemai voli yang melakukan aksi overhead passing saat rombongan mempelai dan keluarga melintas.
Ketika mempelai pria sampai di ujung, ia menerima bola passing dari salah seorang pemain voli. Ia lantas berlutut dan memberikan bola itu kepada mempelai wanita.
"Takut kena kepala makanya asal passing atasnya," tulis pengunggah video dalam kolom keterangan, dikutip BeritaHits.Id, Minggu (21/11/2021).
Baca Juga:Isi Amplop Langsung Diberikan di Depan Pengantin, Warganet: Ngasih Rp 2 Ribu Ketar-ketir

Tanggapan warganet
- 1
- 2