BeritaHits.id - Beredar video momen pengantin disambut seperti tradisi pedang pora perwira. Video tersebut viral.
Video itu dibagikan oleh akun TikTok @agungsaputro4739. Dalam video tersebut, kedua mempelai tampak disambut seperti layaknya pedang pora.
Bedanya mereka disambut menggunakan bola voli. Ya, kedua mempelai tersebut disambut dengan lemparan bola voli.
Diketahui, sang mempelai pria merupakan seorang atlet voli.
Baca Juga:Dapat Suvenir Pernikahan Tak Biasa, 'Pulang Pulang Mengemban Tanggung Jawab'
Dalam video tersebut, tim bola voli terlihat berbaris menyambut kedua mempelai.
Sementara itu kedua mempelai terlihat perlahan berjalan sambil disambut oleh rekan-rekannya.
Mempelai wanita terlihat memakai gaun berwarna ungu. Kemudian, mempelai pria tampak memakai jas berwarna abu-abu.

Keduanya saling bergandengan berjalan di antara para tamu undangan dan rekan.
Kemudian, masing-masing orang yang berada di samping telah siap membawa bola voli.
Baca Juga:Majikan Turuti Kemauan ART Wisata ke Tempat Ini, 'Berasa Punya Anak Gadis'
Saat kedua mempelai berjalan, mereka terlihat melakukan aksinya.