Selain makan setiap hari, anak itu terkadang berbaring di kursi selama dua jam dan kemudian lanjut untuk bermain game.
Melihat anaknya pucat setelah berhari-hari bermain, orang tua Xiaowei sangat marah.
Mereka memarahi Xiaowei dengan galak karena gaya hidupnya yang tidak disiplin.
Kemunculan orang tuanya yang tiba-tiba dan mengomelinya di depan umum membuat Xiaowei merasa sangat malu sehingga dia pun membantahnya.
Ortu Mencak-mencak
Melihat sikap Xiaowei yang membantah dan tak menerima kesalahannya sendiri, ayah yang marah itu tidak bisa menahan diri untuk tidak memukuli bocah itu di depan umum.
Sementara itu, sang ibu mengkritik staf karena "tidak melakukan apa-apa" untuk mencegah anak laki-laki seperti Xiaowei bermain game selama siang dan malam.
Staf beralasan mereka memiliki begitu banyak tamu setiap hari, sehingga mereka tentu tidak dapat mengatur setiap orang.
Sebelum mendapatkan penjelasan itu, ibu Xiaowei sangat marah, memegang kursi dan menghancurkan dua baris komputer di warnet tersebut.