Tulis Umpatan di Barang Orderan, Driver Ojol Ini Balik Dihujat Warganet

Driver ojol kesal karena barang orderan yang harus diantar ukurannya terlalu besar.

Reza Gunadha | Aprilo Ade Wismoyo
Selasa, 09 Maret 2021 | 13:20 WIB
Tulis Umpatan di Barang Orderan, Driver Ojol Ini Balik Dihujat Warganet
Ilustrasi ojek online (ojol). (mobimoto.com/Ema Rohimah).

BeritaHits.id - Aksi seorang driver ojol menuliskan kata-kata umpatan di barang yang akan diantar viral dan menuai sorotan publik. Tindakan yang dilakukan driver tersebut malah dihujat oleh warganet karena dianggap ada solusi lain selain mengumpat.

Dalam sebuah foto yang diunggah oleh akun Instagram @lambe_ojol, Selasa (9/3/2021) tampak seorang driver ojol sedang mengendarai motor uang penuh dengan barang bawaan.

Ia diketahui hendak mengantar tiga bungkusan besar yang ada di bagian belakang sepeda motornya. Di bagian belakang bungkusan-bungkusan tersebut terlihat ada kertas bertuliskan kata-kata umpatan terhadap customer dan juga penjual.

Di kertas pertama tertulis "Jaga jarak anjing," di kertas kedua tertulis "Yang order nggak ada otak," sedangkan di kertas terakhir tertulis "Yang jual juga sama nggak punya uddell!!! Kalau bukan karena kebutuhan ogah gue bawa".

Baca Juga:Doakan Andin 'Ikatan Cinta' Cepat Sembuh, Keluarga Ini Gelar Makan Bersama

Driver ojol marah-marah karena barang yang diantar terlalu besar (instagram.com/@lambe_ojol)
Driver ojol marah-marah karena barang yang diantar terlalu besar (instagram.com/@lambe_ojol)

Driver ojol marah-marah karena barang yang diantar terlalu besar (instagram.com/@lambe_ojol)
Melihat foto tersebut, para warganet lantas memberikan beragam tanggapan di kolom komentar. Sebagian besar dari mereka menilai ada solusi yang lebih tepat saat mendapat orderan seperti itu.

Para warganet menyayangkan umpatan yang ditulis. Mereka justru menyarankan driver untuk membatalkan pesanan ketika mendapat order yang seperti itu.

"Nah lu mau aja bawa.... sama aja lu sama mereka," tulis warganet dengan akun @black_white_***.

"Cancle aja, gitu aja kok repot," tulis warganet lain dengan akun @solikhunn***.

"Drivernya juga salah, masih dibawa juga tu buble," tulis warganet dengan akun @ibnu_ruslan_0***.

Baca Juga:Kisah Jalan Kaki Ciputat - Gunung Rinjani: 3 Bulan di Jalan, 4 Buah Sandal

"Yang bawa banyak bacot. Kenapa nggak dicancel anjay," tulis warganet dengan akun @wong_ilang***.

"Yang bawa paling nggak ada otak," tulis warganet dengan akun @yoyoromu_88.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak