BeritaHits.id - Aksi cewek saat berpacaran baru-baru ini menjadi viral. Bagaimana tidak, ia bukannya menggandeng sang pacar namun justru dikawal 7 bodyguard.
Video ini dibagikan oleh akun TikTok @tanteismi. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 15 juta kali dan mendapatkan 1,1 juta tanda suka.
Cewek ini membagikan momen saat dirinya menemui sang kekasih di mal. Namun ia menjelaskan pertemuan ini terjadi sebelum mal ditutup karena kebijakan PPKM.
"Video seminggu yang lalu. Sekarang mall tutup. Yuk di rumah aja dan stay healthy," tulisnya sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Kamis (9/9/2021).
Baca Juga:Viral Video Detik-detik Bayi Jatuh dari Sofa, Bikin Deg-degan
Dalam video, cewek ini keluar dari sebuah mobil. Ia menjadi sorotan setelah sejumlah cowok membuka pintu dan menunggu dirinya di luar.
Cowok-cowok itu ternyata adalah bodyguard sang cewek. Setidaknya ada 7 bodyguard yang mengawalnya saat bertemu dengan sang kekasih.

"Pacaran berduaan (tidak). Pacaran dikawal 7 bodyguard (iya)," tulisnya sebagai keterangan video TikTok.
Cewek ini langsung menyerahkan tasnya ke salah satu bodyguard begitu keluar dari mobil. Ia kemudian masuk ke mal dengan santai dengan diikuti 7 cowok bodyguard.
Menariknya, cewek ini tidak hanya meminta bodyguard mengawalnya saja. Ia juga meminta salah satu bodyguard untuk memijat tubuhnya saat duduk di foodcourt mal.
Baca Juga:Viral Kisah TKW Jual Emas, Jawaban Pemilik Toko Bikin Harapan Selangit Langsung Rontok
Saat bodyguard itu memijatnya, cewek ini tampak berbincang santai dengan sang pacar. Tempat duduknya dengan sang pacar sendiri dibatasi oleh sekat kaca.
Hal ini dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan pencegahan virus corona.

Aksi unik cewek ini langsung menjadi sorotan warganet. Mereka memberikan beragam komentar kocak sampai sindiran.
Bahkan, warganet sampai ada yang membandingkannya dengan selebriti Tanah Air seperti keluarga Raffi Ahmad.
"Kawal sampai halal yuk," sahut warganet.
"Bodyguarnya gemulay emang bisa jagain," celutuk warganet.
- 1
- 2