BeritaHits.id - Beberapa orang memiliki kebiasaan tertentu yang sudah dilakukan sejak lama. Salah satunya, sosok suami yang satu ini.
Kebiasaan pria yang tidak disebutkan namanya itu menjadi viral usai dibongkar oleh sang istri lewat unggahan di akun TikTok @sakina1406 pada 28 Oktober 2021 lalu.
Dalam unggahannya, sang istri memperlihatkan kebiasaan suaminya ketika hendak tidur. Dia agaknya merasa kesal lantaran kebiasaan itu membuat kamar mereka kotor.
"Ada suami yang kayak gini gak?" bunyi keterangan yang ditulis oleh sang istri untuk mengiringi unggahan TikTok yang dibuat olehnya. Lantas, apa kebiasaan suami wanita ini?
Baca Juga:Pria Temukan Perhiasan di Tumpukan Sampah, Auto Dijual dan Uangnya Dipakai untuk Ini
Kebiasaan yang cukup aneh

Menyimak video berdurasi 15 detik itu, suami wanita ini punya kebiasaan memainkan sagu. Dia biasa meletakkan sagu tersebut di telapak kakinya.
Sang istri menceritakan bahwa suaminya bisa memainkan sagu tersebut sampai tertidur. Dia tak ragu untuk meletakkan kakinya yang penuh sagu di tempat tidur.
Kebiasaan itu tentu membuat kamar tidur pasangan ini dipenuhi sagu. Hal inilah yang dikeluhkan oleh pemilik akun @sakina1406 sebagai istri.
"Ada yang sama gak? Suaminya suka main sagu. Suka ditaruh di telapak kakinya sampe tempat tidur putih semua," cerita wanita tersebut dalam video unggahan miliknya.
Baca Juga:Demi Bikin Taman Mini di Depan Rumah, Emak 'Siksa' Anak dengan Pekerjaan Ini
Postingan yang dibuat oleh wanita ini cukup menarik atensi warganet pengguna TikTok. Terlihat sudah ada lebih dari 5 ribu tanda suka yang diberikan oleh warganet untuk unggahan tersebut.