BeritaHits.id - Salah satu jaksa yang menangani kasus Kopi Sianida, Sandhy Handika, mendadak menjadi sorotan publik.
Ini terjadi setelah film dokumenter berjudul Ice Cold: Murder: Coffee, and Jessica Wongso rilis di Netflix.
Film ini membahas kasus kopi sianida yang menewaskan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Wongso.
Salah satu yang diperbincangkan publik adalah gestur Sandhy saat berada di podcast Denny Sumargo.
Baca Juga:Ini Alasan Jessica Wongso Menangis saat Prof Ronny Nitibaskara Bersaksi di Persidangan
Dilihat dari potongan video yang diunggah akun TikTok @latesnewindonesia45, tampak momen ketika Sandhy dicecar beberapa pertanyaan oleh Densu, sapaan akrab Denny Sumargo.
Densu melontarkan beberapa pertanyaan terkait kasus kopi sianida yang menewaskan Mirna Salihin.
"Kenapa barang bukti yang disegel bisa berubah? Ada yang bisa jawab nggak itu?" tanya Densu, dikutip Kamis (12/10/2023).
Saat mendapatkan pertanyaan ini, Sandhy tampak menggerakkan jari-jari tangannya untuk menutup mulut. Bola matanya juga terlihat melirik ke arah atas.
"Sebagai jaksa kalau misalnya ada kemungkinan, 'Ini kayaknya orang nggak bersalah', bisa punya feeling dong?" tanya Densu lagi.
Baca Juga:Menohok! Prof Eddy Sebut Dokter Djaja Cuma Koar-koar bak Orang di Pinggir Jalan Soal Sianida Mirna
"Iya bisa," jawab Sandhy dengan gestur tangan mengepal di depan mulut.
- 1
- 2