BeritaHits.id - Beredar sebuah video beredar di jejaring sosial media memperlihatkan truk oleng saat hendak menghindari ibu-ibu yang berada di tengah jalan.
Video viral itu diunggah oleh akun Instagram @magelang_raya. Awalnya, truk bermuatan banyak itu melaju dengan kecepatan yang cukup tinggi.
Video tersebut terekam kamera pengendara lain yang ada di belakang truk tersebut. Dalam video itu, kondisi jalanan cukup ramai dan dipadati pengendara sepeda motor dan mobil dari dua arah.
Rupanya, di depan truk muatan besar itu ada seorang ibu-ibu yang mengendarai sepeda motor. Ia hendak berbelok ke arah kanan.
Baca Juga:VIral Wanita Order Makanan Pakai Aplikasi, Malah Diejek dan Diancam Driver

Ibu-ibu itu terlihat sudah menyalakan lampu tanda berbelok ke arah kanan. Akan tetapi truk tersebut secara tiba-tiba berbelok ke arah kanan sampai oleng.
Alhasil, truk itu menyenggol sebuah mobil dari arah berlawanan. Namun, untungnya ibu itu selamat dari hantaman truk muatan besar yang nyaris terjatuh.
Dalam video, ibu tersebut berhenti ketika truk itu melaju di sebelahnya. Sementara itu, mobil yang menjadi korban truk terlihat rusak bagian belakangnya.
Video insiden truk oleng itu menjadi perbincangan publik. Mereka berdebat mencari siapa yang salah dari kejadian tersebut.
Ada yang menyebut bahwa kejadian itu merupakan salah sopir truk. Namun, ada juga yang menyalahkan ibu-ibu yang hendak berbelok.
Baca Juga:Truk Muatan Kayu Gelondongan Hilang Kendali, Sopir Tewas Terjepit
"Jelas-jelas yang salah truknya soalnya si pengendara motor udah jelas banget hidupin lampu seinnya," balas akun ek****.
"Sopirnya mau menghindari ibu-ibu yang sein ke kanan secara dadakan dan berhenti pula di tengah jalan, posisi truk keadaan muatan. Yang salah ibu pengendara motor," ujar akun muha*******.
"Mungkin ibunya ngehidupin sein mendadak, jadi sopir truknya kaget," komentar akun rida*****.