CEK FAKTA: Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh, Benarkah?

Beredar narasi tes swab dapat menggores bagian otak, di mana cara ini sudah dilakukan sejak zaman Mesir Kuno untuk membuat budak menjadi patuh kepada majikan. Benarkah?

Reza Gunadha | Ruth Meliana Dwi Indriani
Rabu, 10 November 2021 | 13:58 WIB
CEK FAKTA: Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh, Benarkah?
CEK FAKTA Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh. (Turnbackhoax.id)

BeritaHits.id - Beredar narasi tes swab dapat menggores bagian otak, di mana cara ini sudah dilakukan sejak zaman Mesir Kuno untuk membuat budak menjadi patuh.

Narasi ini dibagikan oleh akun Twitter dengan nama pengguna @SweetThingMemes. Akun ini membagikan narasi jika tes swab yang dilakukan masyarakat dunia untuk mendeteksi virus corona saat ini, ternyata hampir mirip dengan teknik dari zaman Mesir Kuno.

Menurut akun ini, majikan di zaman Mesir Kuno kerap melukai bagian otak budak yang disebut amigdala. Cara ini dilakukan agar membuat budak menjadi lebih patuh dengan majikannya.

Proses perusakan amigdala zaman Mesir Kuno menggunakan cara yang hampir sama dengan proses tes swab. Hal ini terlihat dalam beberapa foto yang diunggah akun tersebut.

Baca Juga:Viral Video Bayi Menangis Sekujur Tubuh Ditato, Warganet Murka: Pelanggaran HAM

Akun ini membagikan gambar yang menunjukkan proses tes swab, dan sebuah ilustrasi tentang proses serupa yang dilakukan di zaman Mesir Kuno.

Adapun narasi yang dibagikan sebagai berikut:

Pada zaman Mesir Kuno, mereka menggores amigdala para budak untuk membuat mereka lebih patuh dan tunduk pada majikannya.

CEK FAKTA Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh. (Turnbackhoax.id)
CEK FAKTA Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh. (Turnbackhoax.id)

Lantas benarkah narasi tersebut?

PENJELASAN

Baca Juga:Viral Bocil Ngevlog Masak Camilan Harga Rp 1000, 'Tutorial Mempersulit Hidup'

Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, narasi tes swab dapat menggores bagian otak, dan sudah ada sejak zaman Mesir Kuno untuk membuat budak lebih patuh kepada majikan adalah tidak benar.

Melansir dari Reuters, seorang professor neuroteknologi dari Imperial College London, Simon Schultz menegaskan bahwa tes swab tidak dapat menyentuh maupun merusak bagian amigdala.

Selain itu, seorang juru bicara dari Departemen Kesehatan Masyarakat Inggris juga menjelaskan bahwa rongga hidung dan otak manusia dipisahkan oleh bagian yang disebut “cribriform plate”. Alhasil, tes swab tidak akan menyentuh bagian otak dan amigdala manusia.

Lebih lanjut, hingga saat ini tidak ditemukan bukti jika metode tes swab digunakan di zaman Mesir Kuno, apalagi untuk membuat budak menjadi patuh kepada majikannya.

Ilustrasi yang disertakan itu sendiri bukan merupakan penggoresan amigdala kepada budak di Mesir Kuno. Ilustrasi itu diketahui merupakan metode pengobatan mata yang dilakukan oleh masyarakat Mesir Kuno.

Foto asli itu diunggah oleh seorang fotografer Getty Images, De Agostini. Ia memberikan judul foto itu "Ophthalmologist treating a patient, papyrus, reconstruction of a fresco from the Theban tomb of Ipi, originally dating back to the Dynasty XIX. Egyptian civilisation."

CEK FAKTA Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh. (Turnbackhoax.id)
CEK FAKTA Tes Swab Sudah Aja Sejak Zaman Mesir Kuno Untuk Membuat Budak Patuh. (Turnbackhoax.id)

KESIMPULAN

Dari penjelasan di atas, maka narasi metode tes swab sudah ada sejak zaman Mesir Kuno untuk membuat budak lebih patuh kepada majikan adalah hoaks.

Narasi tersebut masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak