BeritaHits.id - Sebuah video rekaman CCTV memperlihatkan seorang wanita yang menertawakan temannya terjatuh dari sepeda motor.
Video tersebut dibagikan oleh akun TikTok @vasmev. Dalam video tersebut, dia tampak senang melihat temannya terjatuh dari sepeda motor.
Dirinya terlihat tertawa terbahak-bahak saat melihat temannya jatuh tertimpa sepeda motor.
Awalnya dia dan temannya hendak keluar dari rumah menggunakan sepeda motor.
Baca Juga:Anak Istimewa Dijadikan Model Foto, Warganet Kagum Hasilnya: Manis Banget
Mereka tampak mengenakan baju dan celana panjang serta helm.
Dia terlihat menutup gerbang rumah saat temannya mencoba keluar mengendarai sepeda motor.

Temannya yang mengendarai sepeda motor terlihat berjalan mundur.
Tak terduga, temannya yang mengendarai sepeda motor tersebut malah terjatuh.
Sepeda motor yang dikendarai langsung jatuh menimpanya.
Baca Juga:Viral Nenek-nenek Jadi Orang Terakhir yang Bertahan di Lokasi Erupsi Semeru
Mengetahui hal tersebut, wanita yang menutup gerbang malah tertawa.